Posts Subscribe to This BlogComments

Follow Us

New Articles

1 2 3 4 5

Selasa, 21 Desember 2010

Berdo'a? Kenapa tidak ?! Kapan ya . . . ?

Allah, tempat meminta, tempat memohon, tempat mengeluh, sedangkan hamba adalah makhluk yang hina dan selalu dalam kekurangan.
Berdo'a merupakan suatu ibadah, karena dengan berdo'a jelas sekali memperlihatkan penghambaan manusia kepada Allah.

Banyak firman Allah SWT dan hadits Rasulullah SAW yang menerangkan tentang do'a dan merintahkan orang-orang beriman agar berdoa, di antaranya adalah Surat Al-A’raf ayat 55-56:


Artinya:
“Mohonlah (berdo'alah) kamu kepada Tuhanmu dengan cara merendahkan diri dan cara halus, bahwasannya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas; dan janganlah kamu berbuat kebinasaan di bumi (masyarakat) setelah la baik; dan mohonlah (berdoalah) kamu kepada Allah dengan rasa takut dan loba (sangat mengharap); bahwasannya rahmat Allah itu sangat dekat kepada orang-orang, yang ihsan (Iman kepada Allah dan berbuat kebajikan).” 

Betapa Allah pasti akan mengabulkan do'a setiap hamba-Nya, kaena dalam Surah Al-Mu’min, ayat 60 sudah jelas;


Artinya: 
“Dan berfirman Tuhanmu “Memohonlah (mendo'alah) kepada-Ku, Aku pasti perkenankan permohonan (doa) mu itu.”


Dalam sebuah hadits Rasulullah yang diriwayatkan dari Al-Turmudzi bahwa do'a pasti dikabulkan;


Artinya:
“Tiap Muslim di muka bumi yang memohonkan suatu permohonan kepada Allah, pastilah permohonannya itu dikabulkan Allah, atau dijauhkan Allah daripadanya sesuatu kejahatan, selama ia mendoakan sesuatu yang tidak membawa kepada dosa atau memutuskan kasih sayang.” (HR Al-Thurmudzi).



Ada waktu-waktu tertentu yang mustajab untuk berdo'a, di antaranya:
  1. Pada bulan suci Ramadhan, terutama malam hari
  2. Pada hari Arafah (tanggal 9 Dzulhijah) bila sedang berhaji
  3. Ditengan malam hari sampai dengan menjelang subuh
  4. Ketika dalam keadaan susah, lemah atau teraniaya baik secara lahir maupun bathin
  5. Ketika sedang berpuasa (wajib maupun sunnah)
  6. Setelah shalat 5 waktu, terutama shlat sunnah
  7. Pada malam nispun Sya'ban
  8. Pada hari Jum'at, setelah shalat Jum'at (untuk kaum laki-laki)
  9. Pada waktu hari Raya Idul Fitri
  10. Ketika sedang dalam peperangan antara yang hak dan bathil
  11. Ketika sedang sakit
  12. Pada waktu antara adzan dan iqomah
  13. Pada bulan Rajab, terutama pada malam Isra Mi'raj (27 Rajab)
  14. Ketika sedang menjadi musafir untuk tujuan kebaikan
  15. Pada waktu turun hujan lebat/ petir/ halilintar
  16. Pada tengah hari antara dzuhur dan ashar 


    Subhanallah,,,,
    Marilah kita senantiasa membiasakan diri memohon,
    berdo'a kepada Dzat yang Maha Mengabulkan do'a, Al Mujib....
    Semoga kita termasuk hamba yang diberkahi,
    Amiiin...

Related Post



0 komentar:

Posting Komentar

Translation :

English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
------ ------

Label

Guest book :

 

Behind This Blog

Foto saya
Suka berteman dengan siapa saja untuk hal2 positif...

Reader Community

Newsletter

Selamat Datang di Blog Denaf